Wartamataram.com, Mataram – Pemerintah Kota Mataram memberikan dukungan demi suksesnya penyelenggaraan World Superbike (WSBK) Mandalika bulan November mendatang. Wali Kota Mataram, Mohan Roliskana, bahkan menyatakan siap mengimbau para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup kota untuk ambil bagian dalam event balap motor dunia tersebut.
“Informasi yang kami baca di koran, pak Gubernur kan berharap itu (pemerintah kabupaten kota turut serta mendukung kesuksesan WSBK Mandalika). Pada prinsipnya kami siap saja. Kami akan imbau (para ASN) nanti,” ujar wali kota, pada Kamis (27/10).
Mohan mengatakan kesuksesan pelaksanaan WSBK Mandalika ini menyangkut marwah daerah. Sehinga kesuksesan WSBK menjadi kesuksesan bersama di NTB. Terlebih Pemkot Mataram sebagai ibu kota Provinsi NTB yang juga banyak merasakan dampak langsung dengan suksesnya even tersebut. Mulai dari hunian hotel, perputaran ekonomi, UMKM dan kuliner, hingga penjualan cenderamata.
“Saya rasa ini ada tanggung jawab bersama,” ucap pria yang belakangan terlihat akrab dengan Gubernur NTB, Zulkieflimansyah, tersebut.
Namun Mohan mengaku dirinya belum berbicara langsung dengan Gubernur bagaimana nanti peran Pemkot Mataram untuk menyukseskan event tersebut. Meski demikian, ia akan mengajak para ASN dan warga Kota Mataram mengambil bagian dari event WSBK Mandalika.
“Karena kan itu permintaan pak Gubernur. Insya Allah (Pemkot memberikan dukungan) semampu kami, namun tidak memaksakan (kepada ASN),” jelasnya.
Perhelatan WSBK Mandalika memang tinggal menghitung hari. Tepatnya pada 11-13 November 2022. Khusus bagi warga NTB, pihak penyelenggaran menyiapkan harga tiket khusus dengan memberikan diskon 50%.
Pembelian tiket WSBK di Kota Mataram bisa dilakukan di Kantor PT GNE, Jalan Selaparang Nomor 60, Kelurahan Mayura.
“Diskon masih tetap berlaku bagi warga NTB yang membeli tiket WSBK di sini,” terang Devi, salah satu pegawai penjualan tiket di PT GNE.
Untuk harga tiket yang sudah didiskon 50% bagi warga NTB, harga termurah mulai dari Rp 57 ribu untuk kategori tiket festival di hari kedua atau Sabtu 12 November. Kemudian Rp 115 ribu untuk hari ketiga, Minggu 13 November, dan Rp 143.750 untuk hari kedua dan ketiga atau weekend pas.
Sementara untuk kategori regular grandstand zona C,H dan I dijual mulai dari harga Rp 143.750 untuk hari kedua dan Rp 287.500 untuk hari ketiga serta Rp 372.750 untuk weekend pas atau dua hari.
“Tiket masih tersedia sampai saat ini. Jadi silakan bagi warga yang membeli kami tunggu orderannya,” ujar Devi.