counter hit make

Peletakan Batu Pertama Sumur Waqaf

Peletakkan Batu Pertama Sumur Waqaf  

Warta Mataram melansir dari Mataram News, peletakan batu pertama sumur waqaf yang diadakan di Desa Ende, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah pada hari Jum’at lalu (20/9/2019).

Peletakan batu pertama sumur waqaf itu sendiri dilakukan oleh Gubernur NTB, Zulkieflimansyah yang didampingi oleh Precidente (Ketua Umum) Biker’s Brotherhood Jhony be Good Zakaria serta perwakilan dari ACT Reno Mahmudin dan Lalu Arifian.

Selain dari pihak pemerintah setempat dan juga pihak donatur, dalam acara peletakan batu pertama tersebut, hadir pula Danlanud Budi Handoyo, Danrem 162/WB Kolonel Ahmad Rizal Ramdhani dan Dimarkoba PoldaNTB, AKBP Sujarwoko.

Dalam sambutannya, Gubernur NTB yang akrab dipanggil sebagai Bang Zul menyambut klub motor dan ACT yang datang ke Lombok untuk menghadiri acara tersebut. Dalam sambutannya pula, Bang Zul juga memaparkan sirkuit balap Motor GP yang akan mulai dibangun di tahun 2019 ini.

Bang Zul juga sangat mengapresiasi dan juga berterima kasih kepada Brotherhood, ACT serta tokoh-tokoh lainnya yang sudah mendukung acara peletakkan batu pertama sumur waqaf di Desa Ende tersebut.

Seperti yang diketahui bahwa Brotherhood selaku Klub Motor bekerjasama dengan ACT melakukan kegiatan Waqaf Sumur yang menurut laporan dari Reno Mahmudin menyatakan telah mencapai 310 titik dan telah tersebar di 34 Provinsi di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, El Precidente Biker’s Brotherhood Jhony be Good Zakaria menyatakan dalam sambutannya bahwa peletakan batu tersebut adalah bukti aksi nyata kepedulian Club Motor Biker’s Brotherhood dengan bekerjasama bersama ACT.

Dalam menutup sambutannya, El Precidente juga berharap bahwa kerjasama dengan pihak ACT diharapkan tidak hanya terjadi sekali namun juga masih berlanjut di masa depan.

Dalam acara peletakan batu pertama sumur waqaf tersebut, diberikan juga sebanyak 31 Al-Quran, 31 sarung, dan 31 mukenah. Angka 31 itu sendiri merupakan simbol peringatan 31 tahun Biker’s Brotherhood.

Menutup rangkaian acara tersebut, Bang Zul mengantar rombongan Club Motor Biker’s Brotherhood menuju ke Kuta Mandalka hingga sampai ke Masjid Nurul Bilad Kuta Mandalika.