Pada tahun 2007 Perusahaan provider Tri yang berkantor pusat di Hongkong meluncurkan kartu perdana Tri yang hingga kini digunakan oleh banyak masyarakat Indonesia. Selain karena memiliki tarif yang murah, Tri juga memiliki koneksi jaringan yang cenderung stabil. Bagi Anda pengguna provider Tri ada cara cek nomor Tri yang bisa Anda lakukan jika Anda belum mengetahuinya.
Belajar Cara Cek Nomor Tri
Bagi yang menggunakan kartu Tri sebagai kartu perdana pada HP bisa mengikuti cara cek nomor Tri berikut ini.
1. Cek Nomor Provider Tri melalui Dial Up
Berikut langkah-langkah cek nomor Tri melalui provider Tri.
- Ketikkan *111*1# lanjutkan menekan OK/YES. Anda akan diarahkan pada halaman yang akan menunjukkan nomor HP Anda secara otomatis. Selain informasi nomor HP, Anda juga akan diberi informasi tentang sisa pulsa dan masa aktif nomor Tri Anda.
- Ketikkan *123*2*1*1 lanjutkan dengan menekan OK/YES. Hampir serupa dengan informasi di atas maka Anda akan mengetahui sejumlah informasi mengenai kartu Anda dengan cepat termasuk nomor HP yang Anda gunakan.
2. Cek Nomor Provider Tri melalui Bima Tri
Bagi Anda yang menginginkan kemudahan dan kecepatan dalam mengecek nomor Tri Anda maka Anda bisa memanfaatkan aplikasi Bima Tri. Berikut langkah-langkahnya.
- Unduhlah aplikasi Bima Tri yang sekarang sudah disediakan oleh pihak Tri melalui HP Anda. Anda bisa mengunduhnya melalui berbagai platform seperti PlayStore atau AppStore.
- Ketika aplikasi sudah terpasang maka nomor Tri akan terpampang ada profil di aplikasi Anda tersebut.
3. Cek Nomor Provider Tri melalui Layanan Operator
Anda bisa langsung menghubungi CS Tri supaya Anda bisa mengetahui nomor Tri yang Anda gunakan dengan cepat dan mudah. Layanan ini dapat Anda akses melalui nomor 123 melalui HP Anda. Biasanya CS Tri akan langsung membantu Anda untuk memberikan informasi yang dibutuhkan. Jika Anda memilih cara ini maka Anda akan dikenai biaya oleh pihak operator.
4. Cek Nomor Provider Tri melalui SMS
Selain menggunakan beberapa cara di atas, Anda juga bisa mengirimkan SMS untuk dapat mengetahui nomor HP Anda. Berikut langkah-langkahnya.
- Bukalah fitur SMS yang ada pada HP Anda.
- Kemudian, buatlah pesan baru.
- Masukkan info data di bagian isi SMS.
- Kemudian, kirimkan ke nomor 234.
- Sesaat kemudian, SMS akan dibalas dengan informasi nomor Tri Anda.
- Selesai.
5. Cara Cek Nomor Provider Tri melalui Misscall atau SMS ke Nomor Lain
Selain SMS, Anda juga bisa melakukan misscall atau SMS ke nomor lain. Misalnya saja, ke nomor pasangan, orang tua, atau saudara Anda. Dengan begitu Anda akan mengetahui nomor HP Anda bukan? Meski begitu cara ini tentu mengharuskan Anda memiliki pulsa di dalam HP Anda. Tapi tenang Anda hanya perlu memiliki sedikit pulsa saja untuk melakukan cara ini.
Mengapa Harus Memakai Kartu Tri?
Dibandingkan dengan kartu provider lainnya, Tri juga terbilang memiliki harga paket data yang terjangkau. Tidak hanya itu, kecepatan akses jaringan internetnya juga terbilang lumayan sehingga Anda tidak perlu khawatir kehilangan sinyal atau kesulitan akses ke internet.
Rata-rata cara cek nomor Tri atau provider lainnya hampir serupa karena memang cara yang digunakan juga tidak jauh berbeda. Jadi, jangan khawatir jika tiba-tiba Anda menghilangkan nomor HP yang sudah Anda catat atau melupakannya karena masih banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengetahui nomor Tri Anda.