counter hit make

Dukcapil Mataram Keluarkan Kartu Identitas untuk Anak

Wartamataram – Masih hangat berita tentang kosongnya blanko E-KTP di Dukcapil Kota Mataram, kini Dinas tersebut mengeluarkan Kartu Identitas Anak (KIA). Bahkan hingga berita ini dimuat, sudah puluhan ribu KIA telah diterbitkan untuk anak usia 0-17 tahun.

KIA berfungsi sama seperti KTP, hanya bedanya KIA bersifat sementara dan hanya berlaku sampai si anak berusia 17 tahun. Setelah lewat dari usia 17 tahun maka anak KIA akan diganti menjadi E-KTP. Selain itu KIA juga berguna sebagai perlindungan hak atas anak.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kota Mataram, Chairul Anwar menargetkan 108 ribu keping KIA akan dicetak untuk anak di Kota Mataram.