counter hit make

8 Film Tentang Agen Intelijen Rusia Terbaik

film tentang agen intelijen rusiafilm tentang agen intelijen rusia

Film tentang agen intelijen Rusia selalu seru untuk ditonton. Selain karena alur ceritanya seru, film dengan tema ini juga dimeriahkan dengan kehadiran para aktor dan aktris ternama dunia.  Ada banyak film tentang agen rahasia dari Rusia, khususnya yang mengisahkan konflik Rusia dan Amerika Serikat. Berikut daftar film yang bisa kamu tonton sekarang! 

Red Sparrow (2018) 

Red Sparrow merupakan salah satu film action terbaik yang ditayangkan pada tahun 2018 dengan durasi selama 2 jam 20 menit. Film laga ini disutradarai oleh Francis Lawrence dengan produser Peter Chernin, Steven Zailian, Jenno Topping dan David Ready. 

Film yang mengangkat kisah tentang Rusia ini ditulis oleh Justin Haythe dan diproduksi oleh TSG Entertaiment dan Chernin Entertaiment. Didistribusikan oleh 20th Century Fox yang ditayangkan pada tanggal 28 Februari 2018 di Indonesia dan 2 Maret 2018 di Amerika Serikat.

Red Sparrow merupakan sebuah film yang diangkat dari novel berjudul sama karangan Jason Matthews. Menceritakan kisah tentang penari balet yang diperankan oleh Jennifer Lawrence bernama Dominika Egorova. Dominika mengalami cedera yang mengharuskannya menghentikan kariernya. 

Dominika kemudian melanjutkan pendidikannya di Sparrow School yang kemudian menjadi seorang agen rahasia paling berbahaya. Ia ditugaskan untuk menggoda targetnya agar mendapatkan informasi yang diperankan oleh Joel Edgerton. 

Anna (2019)

Anna merupakan sebuah film tentang agen intelijen Rusia yang ditayangkan pada tahun 2019. Film ini ditayangkan dengan durasi selama 1 jam 59 menit dan disutradarai oleh Luc Besson. Adapun produsernya adalah Luc Besson dan Marc Shmuger.

Adapun penulis skenarionya adalah Luc Besson dan diproduksi oleh EuropaCorp, Canal+, OCS dan TF1 Series Film. Anna merupakan sebuah film yang didistributorkan melalui Europa Corp dan Summit Entertaiment. Anna ditayangkan pada tanggal 21 Juni 2019 di Amerika Serikat. 

Merupakan film yang bercerita tentang pembunuh bayaran cantik diperankan oleh Sasha Luss. Namanya Anna yang merupakan korban dari kekerasan rumah tangga. Ia kemudian mau menjadi pembunuh bayaran agar tidak terus berada di kehidupannya yang kelam. 

Black Widow (2021)

Black Widow merupakan sebuah film yang juga berkisah tentang agen intelijen Rusia dan ditayangkan pada Juli 2021 di Amerika Serikat. Sutradara dari film yang satu ini adalah Cate Shortland dan diproduseri oleh Kevin Feige. Penulis skenario dari Black Widow adalah Jac Schaeffer dan Ned Benson. 

Perusahaan produksinya adalah Marvel Studios dan didistributori oleh Walt Disney Studios dan Motion Pictures Black Widow merupakan film dengan durasi 134 menit berasal dari Ameria Serikat. Pemerannya adalah Scarlett Johansson, David Harbour dan Florence Pugh.

Bercerita tentang seorang mata-mata dengan nama Black Widow yang misterius dan berasal dari Rusia. Namanya Natasha Romanoff yang bergabung dengan mata-mata bernama Avenger. Berkisah tentang bagaimana sejarah kelam seorang Natasha hingga memilih untuk menjadi agen mata-mata. 

Mau menyaksikan film ini? Yuk, nonton Black Widow di Hotstar.

Atomic Blonde (2017)

Atomic Blonde merupakan sebuah film tentang agen intelijen Rusia yang juga harus kamu tonton. Ditayangkan pada tahun 2017 yang didistributori oleh Focus Features. Ditayangkan di SXSW pada tanggal 12 Maret 2017 dan di Amerika Serikat pada 28 Juli 2017.

Atomic Blonde merupakan sebuah film yang berdurasi 115 menit dan diperankan oleh aktor aktris terkenal seperti Charlize Theron dan James McAvoy. Diangkat dari sebuah novel yang ditulis oleh Antony Johnston dengan judul The Coldest City. 

Bercerita tentang jatuhnya tembok Berlin di tahun 1989 yang menyebabkan terbunuhnya agen KGB bernama James Gascoigne. James terbunuh karena berhasil mencuri The List yang merupakan sebuah dokumen rahasia penting. 

Kemudian beberapa hari setelahnya, seorang agen bernama Lorraine Broughton diminta untuk pergi ke Berlin agar mengambil The List. The List adalah daftar agen rahasia yang bekerja di Berlin. 

Salt (2010)

Salt merupakan sebuah film yang juga berkisah tentang agen rahasia Rusia dan ditayangkan pada tahun 2010. Film Salt merupakan sebuah film yang ditayangkan dengan durasi 1 jam 44 menit. Salt adalah film thiller yang diperankan oleh Angelina Jolie dan Liev Cshreiber dan Daniel Olbrychski. 

Salt adalah film yang disutradarai oleh Philip Noyce dan skenarionya ditulis oleh Kurt Wimmer. Film ini ditayangkan pada 23 Juli 2010 lewat distributor Columbia Pictures. Menceritakan kisah tentang Evelyn Salt yang disiksa di sebuah penjara Korea Utara. 

Evelyn dipenjara karena diduga telah melakukan spionase. Evelyn memiliki seorang pacar yang merupakan ahli arkeologi bernama Mike Krause. Kemudian Mike yang sudah menjadi suaminya membuat sebuah petisi untuk membebaskannya dari tahanan itu. 

Kemudian ada kabar bahwa akan ada yang membunuh Presiden Rusia dan berita tersebut menuduh Evelyn Salt. Diduga Evelyn Salt akan membunuh presiden tersebut ketika kunjungannya ke New York City mengunjungi acara pemakaman Wakil Presiden AS yang baru saja meninggal dunia. 

Bridge of Spies (2015) 

Bridge of Spies merupakan film yang mengisahkan tentang agen intelijen dari Rusia ditayangkan pada tahun 2015. Merupakan film laga yang ditayangkan dengan durasi 2 jam 22 menit. Sutradara dari film yang satu ini adalah Steven Spielberg. 

Sedangkan untuk produsernya adalah Steven Spielberg, Marc E. Platt dan Kristie Macosko Krieger. Adapun untuk penulis skenarionya adalah Matt Charman, Ethan Coen dan Joel Coen. Ditayangkan pada tanggal 16 Oktober 2015 di Amerika Serikat. 

Bridge of Spies menceritakan kisah tentang seorang pengacara bernama James B Donovan yang bekerja di sebuah firma hukum untuk membela agen rahasia dari Uni Soviet namanya Rudolf Abel. Abel memang bersalah akan tetapi James berhasil meyakinkan hakim untuk meringankan hukumannya. 

Mission: Impossible Ghost Protocol (2011)

Film tentang agen intelijen Rusia yang juga menyeritakan tentang agen rahasia dari Rusia adalah Mission Impossible Ghost Protocol tayang tahun 2011. Sutradara dari film yang satu ini adalah Brad Bird dan produsernya adalah J.J. Abrams, Bryan Burk dan Tom Cruise. 

Ditayangkan pada tanggal 16 Desember 2011 dengan durasi selama 133 menit. Film Tom Cruise ini bercerita tentang Ethan Hunt yang dikeluarkan dari IMF karena dituduh melakukan pengkhianatan. Ia dan teman-temannya kemudian melanjutkan misi di luar pengawasan agar tidak berhadapan dengan Rusia. 

Get Smart (2008)

Get Smart merupakan sebuah film yang berkisah tentang perang Amerika Serikat dan Rusia. Ditayangkan pada tahun 2008 tepatnya di bulan 20 Juni 2008 dengan durasi selama 110 menit. Sutradaranya adalah Peter Sagal dan diperankan oleh Steve Carell, Anne Hathaway, Dwayne Johnson dan Alan Arkin.

Mengisahkan dengan genre komedi ini mengisahkan tentang organisasi teroris di Rusia yang melakukan penyerangan ke Presiden Amerika Serikat. Akan tetapi sangat disayangkan karena badan intelijen Amerika mengetahui tentang rencana tersebut. 

Penutup

Itulah dia rekomendasi film tentang agen intelijen Rusia terbaik sepanjang masa yang harus kamu tonton.

Ikuti terus informasi menarik lainnya seputar film hanya di Sushi.id!

Ditulis oleh Gita Welastiningtias